Bertamu ke Renato Dall'Ara dalam lanjutan partai Seri A giornata 26, Kamis (24/2/2011) dinihari WIB, Roma memetik poin penuh berkat gol semata wayang Daniele De Rossi.
Untuk Roma, hasil ini menyudahi rentetan kekalahan di empat partai terakhirnya. Selain itu, kemenangan tersebut juga membuat debut Vincenzo Montella --yang baru ditunjuk untuk menggantikan Claudio Ranieri-- dalam menangani Roma, berawal dengan manis.
Tambahan tiga angka membawa Roma naik ke posisi enam klasemen sementara dengan poin 42, tertinggal dua poin dari Udinese yang satu posisi lebih baik.
Jalannya Pertandingan
Kesigapan Emiliano Viviano di bawah mistar gawang Bologna diuji Fabio Simplicio pada menit 24. Usai menerima umpan Daniele De Rossi, Simplicio melepaskan tembakan yang dimentahkan Viviano.
Bologna membalas pada menit 35. Federico Casarini memberikan bola kepada Riccardo Meggiorini yang meneruskan dengan tendangan keras, kendati masih kandas di tangan Doni.
Semenit sebelum turun minum, Roma akhirnya memimpin. Kesalahan Casarini dimanfaatkan oleh Mirko Vucinic yang lantas menyodorkan bola kepada De Rossi, yang kemudian bikin gol.
Tidak banyak peluang yang lahir di paruh kedua. Roma mencatat peluang terbaik di menit-menit akhir setelah Jeremy Menez melepaskan umpan untuk Matteo Brighi kendati Viviano dengan sigap memotong. Usaha berikutnya Brighi pun tidak berbuah.
Susunan Pemain:
Bologna: Viviano; Casarini, Esposito, Cherubin, Rubin (Morleo 88); Mutarelli (Siligardi 70), Mudingayi, Della Rocca; Ramirez; Meggiorini (Paponi 70), Di Vaio
Roma: Doni; Cassetti, Mexes, N Burdisso, Riise; De Rossi, Pizarro; Taddei, Simplicio (Brighi 79), Vucinic (Menez 84); Borriello (Totti 73)